Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng

Semen Padang Cari Strategi Bocoran dari Jacksen Eks Bek Barito Putera
Semen Padang Cari Strategi Bocoran dari Jacksen Eks Bek Barito Putera

Menteri Pemuda dan Olahraga RI (Menpora) Zainudin Amali enggan ikut campur soal insiden lempar botol yang dilakukan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran pada laga Kalteng Putra vs Persib Bandung.

Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, melakukan tindakan tidak terpuji saat menyaksikan laga tersebut.

Ia melempar botol ke arah lapangan karena kecewa pada keputusan wasit Abdul Rahman yang memberikan kartu merah kepada pemain Kalteng Putra, Patrich Wanggai.

Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng
Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng

Menpora Zainudin Amali menyebut persoalan itu akan menjadi urusan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang menaungi para kepala daerah. “Itu urusan Pak Mendagri (Tito Karnavian).

Kami (Kemenpora) tidak mau masuk terlalu dalam,” ujar Zainudin di Kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (4/11/2019).

Menpora Ogah Ikut Campur soal Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng

“Saya kira Pak Mendagri sudah tepat karena ada komunikasi yang dilakukan,” ucap dia melanjutkan. Sugianto melampiaskan kemarahannya pada laga Kalteng Putra vs Persib Bandung di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (1/11/2019).

Dalam pertandingan tersebut, sejak babak pertama permainan sudah tampak panas. Lalu, permainan sempat dihentikan selama sekitar lima menit pada menit ke-27.

Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng
Insiden Lempar Botol Gubernur Kalteng

Laga dihentikan setelah wasit Abdul Rahman memberikan kartu merah kepada pemain andalan Kalteng Putra, Patrich Wanggai.

Keputusan wasit itu lalu memicu protes pendukung Kalteng Putra. Sayangnya, bukannya mendinginkan kemarahan suporter Kalteng Putra, Sugianto justru tampak ikut emosi dan melakukan protes kepada wasit.

Gubernur Kalteng itu melempar botol ke arah lapangan lalu turun ke lapangan untuk menyuarakan protes terhadap pemberian kartu merah tersebut.

Sementara itu, tampak Kapolres Palangkaraya, AKBP Timbul RK Siregar, berusaha menenangkan penonton dan Sugianto, hingga akhirnya permainan dilanjutkan.

Insiden itu kemudian viral di dunia maya dan menjadi perbincangan para warganet Tanah Air.

Pada laga tersebut, Persib sendiri akhirnya meraih kemenangan 2-0 atas Kalteng Putra melalui gol Kevin Kippersluis dan Ezechiel Ndouassel.